


Yogyakarta, 1 Desember 2025 — Universitas Gadjah Mada (UGM) menerima kunjungan resmi delegasi dari Nanjing University of Aeronautics and Astronautics (NUAA), China, dalam rangka memperkuat kerja sama riset, akademik, dan pertukaran profesional lintas negara. Pertemuan berlangsung pada Senin, 1 Desember 2025, pukul 15.00–16.00 WIB, di Ruang Tamu Rektor, Gedung Pusat UGM, lantai 2 sayap utara.

Delegasi NUAA dipimpin oleh Prof. TAO Yong, Vice Chairman of the University Board, bersama dengan Prof. KONG Chuiqian, Dr. ZHANG Guoquan, Dr. ZHANG Lin, Dr. WU Weiwei, dan Prof. JIN Quanyuan. Dari pihak UGM hadir sejumlah pimpinan universitas dan fakultas, antara lain Dekan Fakultas Teknik, Dekan Sekolah Vokasi, Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan SDM Sekolah Vokasi, Direktur Kemitraan dan Relasi Global, serta Kepala Subdirektorat Kerja Sama Internasional.








