Pada awal semester ganjil tahun akademik 2024/2025, Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (UGM) menerima kunjungan dua mahasiswa dari Nanjing University of Aeronautics and Astronautics (NUAA), Tiongkok. Kedua mahasiswa tersebut adalah Jie He, yang dikenal dengan nama Jay, seorang mahasiswa pascasarjana yang sedang menempuh studi untuk gelar Doktor di bidang Teknik Mesin dan Elektronika atau College of Mechanical and Electrical Engineering (CMEE), serta Zhengzheng Yuan, atau Yuan, yang juga merupakan mahasiswa pascasarjana dalam bidang yang sama dan sedang mengejar gelar Master.
Nanjing University of Aeronautics and Astronautics
Setelah dua pekan melakukan research activity di Departemen Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (DTMI FT UGM), kini para mahasiswa dari College of Mechanical and Electrical Engineering (CMEE), Nanjing University of Aeronautics and Astronautics, China (NUAA) melanjutkan research activity-nya di Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (DTM SV UGM). Kamis, 1 Februari 2024 menjadi hari pertama mereka melakukan research activity di Digital Manufacturing Lab (Laboratorium Peralatan Industri) DTM SV UGM dan diawali dengan pemaparan salah tujuan pembelajaran yang akan dicapai di topik Rapid Prototyping oleh Dr. Eng. Yosephus Ardean Kurnianto Prayitno, S.T., M.Eng. dan Sinta Uri El Hakim, SST, M.Eng. Dalam pemaparan ini para mahasiswa NUAA juga diberikan penjelasan mengenai beberapa produk hasil dari pengembangan yang sudah dilakukan oleh civitas akademika DTM SV UGM salah satunya adalah Wound Scanner (Alat Pemindai Luka)
Senin, 22 Januari 2024, menjadi hari pertama kegiatan mahasiswa dari Nanjing University of Aeronautics and Astronautics (NUAA). Didampingi oleh dosen dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Dr. Eng. Yosephus Ardean K Prayitno, Dr. Eng. Agustinus Winarno, dan UGM Student Buddy, mereka mengawali kunjungan ke Kampus UGM. Dalam program ini, tiga mahasiswa DIV Teknologi Rekayasa Mesin Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi UGM diwakili oleh Dzaki Endaputra, Airlangga Nanda Suprapto, Aidzin Iqbal Rohim. Sedangkan dua mahasiswa pascasarjana (S2) Teknik Mesin Departemen Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik UGM diwakili oleh Nico Ndaru Pratama dan Wahyu Hayatullah. Kegiatan dimulai dengan mendatangi Office of International Affairs (OIA) UGM, dimana mereka mendapatkan orientasi kampus yang komprehensif. Dalam kesempatan ini, para mahasiswa diperkenalkan dengan berbagai fasilitas dan layanan yang disediakan oleh OIA agar mereka memiliki pemahaman mengenai kehidupan kampus di UGM.
Kolaborasi adalah proses bekerja sama untuk melahirkan gagasan atau ide dan menyelesaikan masalah secara bersama-sama menuju visi bersama. Hal inilah yang dilakukan oleh Universitas Gadjah Mada (UGM) Bersama dengan Nanjing University of Aeronautics and Astronautics (NUAA). Kedua universitas ini mewujudkan salah satu kolaborasinya dalam hal pengajaran, dengan memulai program pertukaran pelajar. Program ini direncakanan berlangsung selama satu bulan, dimulai pada 17 Januari hingga 18 Februari 2024, ke Universitas Gadjah Mada khususnya Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi (DTM SV) serta Departemen Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik (DTMI FT).