Program Studi Teknik Pengelolaan dan Perawatan Alat Berat (TPPAB), Departemen Teknik Mesin, Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (SV UGM), memulai tahun akademik 2024/2025 dengan mengadakan kuliah perdana untuk menyambut mahasiswa baru. Acara ini berlangsung pada tanggal 12 Agustus 2024 dengan menghadirkan Bapak Ahmad Anwari, Head of United Tractors Corporate University, sebagai pembicara utama. Dalam kuliah bertajuk “Peluang dan Tantangan Bekerja di Dunia Alat Berat,” Pak Anwari memberikan gambaran mengenai dinamika industri alat berat di Indonesia serta peluang karir di bidang ini.
collaboration
Hari kedua Mechanical Fair UGM 2024 diramaikan juga dengan adanya Pameran Karya Vokasi. Pameran ini dihadiri oleh berbagai departemen yang ada pada Sekolah Vokasi. Pameran ini bertujuan untuk menampilkan hasil karya terbaik dari berbagai sekolah vokasi di Indonesia dan memberikan kesempatan kepada para peserta untuk mengenal lebih dekat dengan program-program studi yang ditawarkan di sekolah vokasi.
Setiap departemen memiliki stand pameran yang didesain dengan menarik dan informatif. Di stand pameran, para peserta dapat melihat langsung hasil karya yang ditampilkan, mendapatkan informasi tentang program-program studi yang ditawarkan, dan berdiskusi dengan para dosen dan mahasiswa dari sekolah vokasi tersebut. Pameran ini diharapkan dapat membantu para peserta untuk menentukan pilihan studi yang tepat di masa depan dan memotivasi mereka untuk melanjutkan studi di Sekolah Vokasi UGM.