
Pengukuran laju konsumsi bahan bakar pada WA320-8 dengan mesin penggerak mesin Diesel 6 silinder turbocharger, Tenaga 167 HP ( 124kW, 2000 rpm dan kapasitas bucket 2.7-3.2 meter kubik. Dalam upaya mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) khususnya poin ke-7 tentang Energi Bersih dan Terjangkau serta poin ke-12 tentang Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab, mahasiswa Sekolah Vokasi Bersama dosen pengampu mata kuliah mesin melakukan kegiatan pengukuran laju konsumsi bahan bakar solar pada alat berat jenis wheel loader tipe WA320-8 , 6 silinder dengan kapasitas bucket 3 meter kubik.

Pengukuran laju konsumsi solar unit Wheel Loader
Kegiatan ini dilaksanakan di area praktik prodi Teknik Pengelolaan dan Perawatan Alat Berat Sekolah Vokasi UGM,Tujuan utama dari pengukuran laju konsumsi bahan bakar ini adalah untuk mengetahui efisiensi penggunaan bahan bakar dan mencari peluang optimalisasi kerja alat berat guna mengurangi emisi gas buang dan opasitas gas buang.
Untuk bahan bakar yang digunakan adalah solar jenis B20 dengan angka Cetane sebesar 48. Kegiatan ini adalah penelitian yang dilakukan dosen dan di bantu oleh mahasiswa bertujuan sebagai Langkah nyata penelitian ini memberikan kontribusi terhadap isu keberlanjutan energi , mahasiswa mampu mengimplementasikan teori yang telah didapat pada pengukuran laju konsumsi bahan bakar untuk mengetahui efisiensi penggunaan bahan bakar pada unit Wheel loader tipe WA320-8.
Pada praktik pengukuran laju konsumsi bahan bakar ini mahasiswa mempersiapkan peralatan berupa tangki bahan bakar, selang bahan bakar, tabung pengukur laju aliran bahan bakar. Untuk mengetahui putaran mesin saat dilakukan variasi putaran mesin dipersiapkan tachometer, pengukuran putaran mesin dilakukan dengan cara mengarahkan tachometer pada fly wheel yang telah di beri tanda agar tachometer menangkap sinyal putaran mesin . Mahasiswa mempersiapkan alat pengukur waktu yaitu stopwatch yang digunakan saat mengukur waktu laju aliran bahan bakar.
Hasil dari pengukuran ini nantinya akan dianalisis untuk membuat rekomendasi teknis terkait pemakaian bahan bakar yang lebih hemat dan ramah lingkungan, baik untuk industri maupun kebijakan kampus dalam penggunaan alat berat Wheel loader tipe WA320-8.