Yogyakarta, 8 Januari 2022. Hino Indonesia terus aktif dalam pengembangan dan kemajuan dunia pendidikan di Indonesia. Melalui PT Hino Motors Manufacturing Indonesia (HMMI) kembali mengambil peran aktif dalam memberikan kontribusi kepada dunia pendidikan melalui kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR). Dalam rangka menyambut 40 tahun kehadirannya di Indonesia, Hino Indonesia melakukan kegiatan CSR di Universitas Gadjah Mada dengan menyerahkan 1 (satu) unit Hino Dutro sebagai alat praktik kepada Departemen Teknik Mesin, Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada. Penyerahan Hino Dutro tersebut dilakukan oleh Presiden Direktur HMMI, Masahiro Aso kepada Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., IPU, ASEAN Eng.
Rilis Berita
Ringkasan Magang dan Studi Independen Berserstifikat (MSIB)
Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kemdikbudristek Wikan Sakarinto, Ph.D memberikan pidato sambutan saat peresmian Penandatanganan perjanjian kerjasama komitmen PT United Tractors Tbk (UT) bersama UT School di bawah naungan Yayasan Karya Bakti United Tractors (YKBUT) untuk terus berkontribusi dalam mendukung program pemerintah terkait peningkatan pendidikan vokasi khususnya di bidang Teknik Alat Berat yang digelar secara virtual, Jakarta, Jumat (30/7/2021).
Penandatanganan perjanjian kerjasama komitmen PT United Tractors Tbk (UT) bersama UT School di bawah naungan Yayasan Karya Bakti United Tractors (YKBUT) untuk terus berkontribusi dalam mendukung program pemerintah terkait peningkatan pendidikan vokasi khususnya di bidang Teknik Alat Berat disaksikan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kemdikbudristek Wikan Sakarinto, Ph.D (kanan atas), Jajaran Wakil Dekan, Ketua Departemen, Ketua Prodi, dosen-dosen Sekolah Vokasi UGM serta Bapak dan Ibu Guru Sekolah Binaan UT (SOBAT) di seluruh Indonesia secara virtual, Jakarta, Jumat (30/7/2021). Sumber: Berita Satu Photo / Emral Firdiansyah
Hari kamis 11 Februari 2021, Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi mendapat kunjungan tamu istimewa. Beliau adalah Ir. Alexander Ludi CEO Assistant for Network Development Frogs Indonesia. Frogs Indonesia merupakan salah satu perusahaan rintisan yang bergerak di bidang aplikasi drone untuk penumpang (taxi drone), survei dan pemetaan (surveillance), penyemprot (sprayer) dan lain-lain. Pada kesempatan ini Ir. Alexander Ludi bersama dengan Dr. Benidiktus Tulung Prayoga, Dr.Eng Agustinus Winarno dan Juno (mahasiswa pengemar aeromodelling) berdiskusi tentang potensi drone untuk aplikasi komersial di masa depan serta peluang kerjasama di bidang manufaktur drone. Setelah selesai berdiskusi Ir. Alexander Ludi berkesempatan untuk mengunjungi beberapa Laboratorium di Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi UGM.
Pada Mechanical Fair 2020 kali ini lomba yang diujikan meliputi LKTI, Otomotif, Metrologi, CADD, CNC, Mechatronic, dan Welding dan diikuti kurang lebih dari 200 peserta. Acara ini dilaksanakan di Kampus 2 Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi yang berlokasi di Komplek Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada Jl. Grafika No. 2A Yogyakarta.
Bapak Agus Nugroho mengapresiasi penuh acara yang diselenggarakan oleh Keluarga Mahasiswa Departemen Teknik Mesin ini dan berharap kedepan semakin baik, semakin kompetitif dan semakin banyak pesertanya. Beliau juga menggarisbawahi bahwa sertifikat Mechanical Fair dapat digunakan untuk mendaftar PBUB SV yang saat ini sudah mulai dibuka sampai dengan 18 Maret 2020.
Ketua Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi Dr. Benidiktus Tulung Prayoga, S.T., M.T. merasa bangga atas perkembangan kegiatan Mechanical Fair UGM, karena cakupan peserta yang lumayan luas, bahkan ada yang dari Denpasar dan Pontianak. Beliau berharap kedepan akan ada tambahan mata lomba yang diujikan dan peserta yang mendaftar semakin bertambah dengan skala Nasional.
Acara ini disponsori oleh PT. Kereta Api Indonesia, PT. Multi Mayaka (MultiPro), Telkom Indonesia, Bank Syariah Mandiri, FESTO, Kawan Lama, Mataram Jaya Souvenir, dan Waroeng Spesial Sambal “SS”
Informasi selengkapnya dapat dilihat di https://mechfair.sv.ugm.ac.id
Tim Mahasiswa D3 Teknik Mesin UGM berhasil meraih juara III dari ajang lomba Electronics Open Robotics (EOR) UNJ 10+ yang diselenggarakan di Universitas Negeri Jakarta tanggal 3 – 6 Oktober 2019. Ajang ini mengusung tema “Handy with Knowledge and Technology”
Dalam ajang ini, panitia bekerja sama dengan Omron sehingga dalam pelaksanaan lomba PLC menggunakan PLC Omron dengan aplikasi Omron CX-One. Lomba tersebut diikuti oleh 33 tim dan hanya diambil 5 tim untuk melaju ke babak final.
Bersaing ketat dengan 5 finalis, Tim yang dinamai Palco 2 dengan beranggotakan Toyyib Agiel Mahendra dan Yusuf Setiawan berhasil memenangkan lomba dan meraih juara 3.
Selamat kepada Tim Palco 2 DTM SV UGM, semoga dapat mempertahankan prestasi di ajang dan kompetisi PLC selanjutnya.