Dosen DTM Menjadi Delegasi SV UGM dalam China-ASEAN TVET dan China-Indonesia Education Exchange, Mendukung SDGs

Guizhou, Tiongkok – Dr. Ir. Benidiktus Tulung Prayoga, ST., MT., Dosen Departemen Teknik Mesin dan Wakil Dekan Bidang II Sekolah Vokasi UGM, mewakili UGM dalam China-ASEAN TVET dan China-Indonesia Education Exchange pada 21-23 Agustus 2024 di Guizhou Vocational and Technical College of Water Resources and Hydropower.

Acara ini dihadiri oleh 10 institusi pendidikan dari Indonesia dan lebih dari 10 institusi dari Tiongkok, dengan tujuan memperkuat kerjasama pendidikan vokasi serta mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs). Dalam paparannya, Dr. Benidiktus menyoroti pentingnya pendidikan vokasi yang mendukung Tujuan 4 (Pendidikan Berkualitas) dan Tujuan 9 (Industri, Inovasi, dan Infrastruktur).

Setelah sesi presentasi, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan industri ke Guizhou Vocational and Technical College of Water Resources and Hydropower. Delegasi melihat langsung penerapan teknologi tepat guna, termasuk alat sederhana untuk pengolahan limbah yang mampu mendaur ulang air limbah untuk penyiraman tanaman. Inovasi ini mencerminkan komitmen pada Tujuan 6 (Air Bersih dan Sanitasi) dalam SDGs, dengan menawarkan solusi berkelanjutan untuk pengelolaan air. Kegiatan ini menunjukkan bagaimana pendidikan vokasi dapat menjadi sarana memperkenalkan teknologi ramah lingkungan yang praktis dan inovatif, sekaligus memperkuat kerjasama internasional dalam mendukung pencapaian SDGs melalui pendidikan yang berfokus pada keberlanjutan dan teknologi tepat guna.

Leave A Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.