Dosen DTM SV UGM Raih Best Paper di ICEMAST2024-SMMART2024, Putra Jaya, Malaysia

Ir. Irfan Bahiuddin, S.T., M.Phil., Ph.D., dosen Departemen Teknik Mesin Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (DTM SV UGM), berhasil meraih penghargaan Best Paper dalam International Conference on Engineering Materials and Structures 2024 in Conjunction with International Symposium on Magnetorheological Materials Research & Technology 2024 (ICEMAST2024-SMMART2024) yang diselenggarakan di Putra Jaya, Malaysia, pada tanggal 24-25 Agustus 2024.

Makalah pemenang penghargaan tersebut membahas inovasi dalam material cerdas, khususnya terkait dengan magnetorheological fluid. Penelitian ini merupakan hasil kolaborasi dengan kolaborator utama dari Universitas Islam Madinah, serta peneliti dari Universitas Sebelas Maret. Hasil riset ini memperkuat kerja sama antar-institusi di bidang material cerdas dan berkontribusi pada pengembangan teknologi material inovatif.

Konferensi ini dihadiri oleh pembicara dari berbagai negara, termasuk India, Malaysia, Arab Saudi, dan Indonesia. Kegiatan ini menjadi forum penting untuk diskusi terkait perkembangan teknologi smart material, yang mencakup berbagai jenis fluida, elastomer, foam, grease, material kimia, pemodelan, serta aplikasinya di berbagai industri.

 

Acara dibuka dengan keynote speech dari akademisi terkemuka universitas serta pembicara dari industri, yang memberikan wawasan mendalam dari sudut pandang penelitian dan penerapan teknologi di dunia nyata. Sesi dilanjutkan dengan sesi paralel yang menghadirkan pembicara dari berbagai negara untuk berbagi hasil riset dan pengembangan terbaru di bidang material cerdas.

ICEMAST2024-SMMART2024 menjadi ajang kolaborasi dan pertukaran pengetahuan yang mendalam di bidang material cerdas, khususnya dalam inovasi dan aplikasi magnetorheological materials di berbagai sektor.

Leave A Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.