15 Dosen DTM SV UGM Dinyatakan Lulus Untuk Mendapatkan Gelar Insinyur

Yogyakarta, 16 Juli 2024 – Sebanyak 15 dosen dari Departemen Teknik Mesin (DTM) Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (SV UGM) resmi mengikuti Program Profesi Insinyur yang diselenggarakan oleh Fakultas Teknik UGM. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme dosen dalam bidang teknik serta membuktikan kualitas sumber daya manusia yang ada di DTM SV UGM.

Keikutsertaan dosen-dosen ini dalam Program Profesi Insinyur merupakan upaya nyata untuk meningkatkan kualitas pendidikan di SV UGM. Dengan kompetensi yang lebih baik, dosen-dosen ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang lebih signifikan dalam dunia pendidikan dan industri, serta mencetak lulusan yang lebih berkualitas dan siap menghadapi tantangan di dunia kerja.

 

 

Leave A Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.